Fadjar menambahkan, AJP tahun ini merupakan kompetisi jurnalistik Pertamina yang telah berjalan selama 21 tahun.
AJP 2024 bisa diikuti oleh jurnalis cetak, online, elektronik serta jurnalis foto.
Syaratnya, karya jurnalistik telah dipublikasikan di media massa pada rentang waktu satu tahun, sejak 6 November 2023 hingga 31 Oktober 2024.
Seleksi AJP 2024, lanjut Fadjar, akan dilakukan secara berjenjang di 10 teritori mulai Aceh hingga Papua.
Para pemenang akan mendapatkan hadiah piagam dan uang ratusan juta rupiah serta kursus singkat di luar negeri bagi pemenang Best of The Best.
Penulis | : | Niko Fiandri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR