Ternyata Motor Marc Marquez dan Pembalap MotoGP Lain Dilarang Pakai Rem ABS Gara-gara Ini

Galih Setiadi - Kamis, 15 Agustus 2024 | 17:00 WIB
Gresini Racing
Pembalap MotoGP seperti Marc Marquez tidak menggunakan rem ABS pada motor yang dipakainya.

Menurut mereka, pengereman harus sepenuhnya dalam pengendalian pembalap.

Insinyur Brembo, Lorenzo Bortolozzo pernah bilang, ada alasan di balik absennya rem ABS pada motor MotoGP meskipun terbilang aman.

"Fitur ABS sangat cocok untuk pengendara jalan raya, tetapi dalam balapan, pengendaralah yang mengontrol. Mungkin rem ABS bakal lebih aman, namun, balapan juga merupakan ujian bagi pembalap, sehingga untuk pertunjukannya, saya rasa ABS tidak akan ideal," ungkapnya.

Mengikuti balapan kelas raja tersebut, kelas balapan di bawahnya pun juga tidak menggunakan sistem pengereman tersebut.

Jadi, dengan tidak adanya rem ABS, justru membuat pembalap MotoGP lebih leluasa dalam melakukan pengereman yang lebih keras.

Brother juga pasti sering melihat manuver para pembalap, terutama pada saat melakukan late braking.

Gimana bro, setuju atau enggak dengan pernyataan tersebut?

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular