Mesin itu diklaim menghasilkan tenaga maksimal 6,8 dk pada 8000 rpm dan torsi maksimal 7,9 Nm pada 5500 rpm.
Soal peredaman dipasang sok teleskopik depan dan dual sokbreker belakang.
Peleknya model casting palang 5 menambah kesan sporty.
Pengereman mengandalkan cakram depan dan tromol belakang.
Untuk pasar Meksiko, Yamaha T110 Crypton dijual dalam 3 pilihan warna, yaitu merah, hitam, dan biru.
Sementara untuk harga, motor bebek 4-tak itu dijual 30.900 Peso atau sekitar Rp 26,1 jutaan.
Adaikan Yamaha Crypton 2024 dijual di Indonesia, brother tertarik meminangnya?
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR