Modelnya V khas Vario, dengan reflektor ganda serta bodi cenderung gambot.
Tapi kalau melihat kaki-kaki dan spek mesinnya, apakah bisa dikatakan sebagai pengganti Vario 125?
Soalnya ukuran kaki-kakinya kompak banget, depan 12 inci dan belakang cukup 10 inci.
Mirip Honda Lead 125, yang dipasarkan di negara tetangga seperti Thailand.
Belum ada informasi lanjutan mengenai motor matic terbaru yang desainnya sudah didaftarkan secara resmi tersebut.
Kita tunggu saja update informasi skutik baru garapan AHM di MOTOR Plus-online.
Sementara itu Vario 125 versi lampu bohlam dan LED masih jadi buruan kaum ngabers.
Harga bekas kedua motor matic tersebut juga masih terbilang stabil.
Dari penelusuran MOTOR Plus-online di Marketplace Facebook, Honda Vario 125 tahun 2013-2014 dijual mulai Rp 8.500.000 sampai Rp 10.850.000 tergantung kondisi dan kelengkapan dokumen.
Baca Juga: Honda Vario Versi Bantet Bersiap Meluncur Tahun 2025 Mesin 125 cc Fitur Canggih Lengkap Harga Segini
Untuk yang sudah dimodifikasi khas ngabers bahkan harganya jadi lebih mahal, bisa tembus Rp 15 jutaan.
Sementara Vario 125 LED tahun 2017-2018 banderolnya masih di harga Rp 13.750.000.
Harga seken motor Honda Vario 125 tentu lebih murah sedikit dibandingkan yang kapasitas mesin 150cc.
Mahal murahnya motor seken Honda Vario 125 tergantung kondisi bodi, mesin dan pajaknya.
Selain beli di dealer motor seken, konsumen juga bisa cek di market place atau situs jual beli motor bekas.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR