Garuda Indonesia turut menyiapkan ketersediaan kursi sedikitnya 8 ribu kursi termasuk pengoperasian 10 extra flight dan 14 bigger flight.
Untuk bigger flight sendiri akan menggunakan armada Airbus A330-300, Airbus A330-900neo, dan Boeing B777-300ER, yang akan berlangsung selama periode 26 September hingga 1 Oktober 2024 mendatang untuk rute dari dan menuju Lombok.
"Dengan optimalisasi jumlah ketersediaan kursi penerbangan Garuda Indonesia tersebut, kami berharap dapat memaksimalkan kesiapan gelaran ajang balap motor internasional bergengsi ini, dapat turut menciptakan seamless journey khususnya bagi pengguna jasa yang akan menyaksikan langsung MotoGP™️ 2024 tersebut di Mandalika, Lombok," ujar Irfan.
"Selain itu, upaya berkelanjutan ini juga menjadi representasi atas komitmen Garuda Indonesia untuk konsisten memberikan nilai tambah dalam mencerminkan citra terbaik Indonesia melalui layanan penerbangan yang aman dan nyaman," sambungnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Garuda Indonesia Jadi Official Airline MotoGP Mandalika 2024, Potongan Tarif Tiket Hingga 20 Persen
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR