Dari segi fitur, motor listrik yang memakai ban 100/90 depan dan belakang itu memiliki All LED Lighting System.
Ada juga pilihan 3 mode berkendara, yang terdiri dari ECON, Standard, dan Sport.
Enggak cuma itu, ada Reverse Assist untuk mempermudah ketika jalan mundur atau parkir motor.
Bye-bye kunci kontak, motor baru bertenaga listrik ini sudah memakai Honda Smart Key System.
Eits enggak cuma itu, terintegrasi dengan immobilizer sistem keamanan Anti Theft Alarm alias Alarm Anti Maling.
Biar enggak susah cari posisi motor, tersedia fitur Answer Back System.
Fitur-fitur lainnya, yaitu TFT Panel Meter with RoadSync Duo (khusus versi RoadSync Duo), Switch Control, USB Type-C Charger, hingga Honda Mobile Power Pack e: dengan Battery Safety-Lock.
Gimana bro, sudah canggih atau masih kurang?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR