Motor Naked Baru Honda CB1000 Hornet, Mesinnya Dari Superbike

Reyhan Firdaus - Selasa, 15 Oktober 2024 | 22:33 WIB
Honda
Honda CB1000 Hornet diluncurkan di Eropa

Menurut Honda, kurva tenaga di area itu lebih cocok buat riding harian dan touring.

Fitur kekinian seperti riding mode tersedia 3 varian, lalu ada mode custom untuk atur power, engine brake dan intervensi kontrol traksi.

Settingannya diatur via layar 5 inci TFT, yang juga bisa koneksi smartphone via Bluetooth.

Untuk kaki-kaki, Honda CB1000R Hornet pakai suspensi USD Showa SFF-BP, dengan settingan preload dan compression.

Pengeremannya pakai kaliper Nissin radial, yang menjepit cakram floating 310 mm.

Belakangnya pakai monoshock Showa dengan setelan preload dan rebound, yang ditancap ke swingarm aluminium.

Honda
Harga Honda CB1000 Hornet lebih murah dibanding kompetitornya

Yang bikin kaget, Honda kasih harga bersaing buat CB1000 Hornet dibanding kompetitornya.

Untuk harga, CB1000 Hornet di Inggris dibanderol 8.999 Poundsterling, setara Rp 182.638.214.

Artinya harga CB1000 Hornet lebih murah 3.000 Poundsterling dibanding Suzuki GSX-S1000.

Dan lebih murah 5.300 Pounds dibanding Yamaha MT-10, yang pakai mesin R1 Crossplane.

Akankah moge ini dipasarkan Big Wing di Indonesia, kita tunggu saja nanti tahun depan.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular