Tujuannya untuk memastikan kondisi part masih layak pakai atau tidak.
Apalagi part yang sebagian besar terbuat dari karet ini bisa getas.
"Posisi piece slide itu ada di ujung ramp plate sebanyak 3 buah," jelas Ribut.
"Fungsinya untuk meredam getaran dari rumah roller," tambahnya.
Makanya saat sudah aus efeknya bikin rumah roller jadi oblak dan menimbulkan suara kretek-kretek terutama saat motor langsam.
Sedangkan karet damper berfungsi untuk memperlancar bukaan kampas ganda supaya lebih halus.
"Posisi damper ini berada di dudukan kampas kopling (ganda) ada 3 buah," tuturnya.
Saat karet damper aus atau menjadi keras, saat kampas ganda menutup menjadi tidak teredam dengan halus dan memunculkan bunyi atau getaran.
Artikel ini telah tayang di https://www.gridoto.com dengan judul "CVT Honda Scoopy Timbul Suara Kretek-Kretek? Ini Biang Keladinya".
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Isal |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR