"Seri terakhir itu saya unggul 16 poin, lalu bertambah jadi 22 poin usai race pertama," terang Aldi Satya Mahendra lagi.
Aldi Satya Mahendra cetak podium di race pertama di Sirkuit Jerez akhir pekan lalu, sementara rival beratnya Loris Veneman hanya finish di urutan enam.
Aldi merasakan adanya banyak tekanan hebat dari rekan setim Veneman yang ingin menjegalnya saat balapan.
Apalagi memang di atas kertas, Veneman yang membawa motor Kawasaki Ninja 400 secara spek lebih diuntungkan.
Rombongan Kawasaki yang cukup banyak terlihat jelas ingin menjegal Aldi Satya Mahendra raih gelar juara dunia.
"Saya merasa ada yang mau membuang saya saat race, tapisaya fokus saja dan finish akhirnya berbeda satu poin saja," terang Aldi.
Bamsoet sendiri berharap Aldi Satya Mahendra tetap melanjutkan prestasinya di ajang balap internasional.
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR