Uang Rp 5 Jutaan Bisa Bawa Pulang Motor Yamaha RX-King 2006 Peredam Jarak Tempuh 300 Km

Ahmad Ridho - Kamis, 24 Oktober 2024 | 18:45 WIB
lelang.go.id
Motor langka Yamaha RX-King peredam tahun 2006 buka harga murah Rp 5,5 jutaan.

Baca Juga: 7 Ribuan Yamaha RX-King Serbu Lombok Meriahkan Jamnas XVII YRKI

KPKNL Dumai buka harga Rp 5.528.000 dengan uang jaminan Rp 1.658.000 yang harus dibayarkan calon peserta lelang.

Bagi yang berminat bisa mendaftar lewat online sebelum bisa menawar motor legendaris ini.

Penawaran paling tinggi dari harga pembuka akan keluar sebagai pemenang lelang.

Tapi harus diingat, dari keterangan di situs lelang.go.id, motor RX-King ini dalam kondisi rusak berat.

"Pemkab Siak: Yamaha/RXK, Tahun 2006, Nopol BM 3533 S, Kondisi Rusak Berat" demikian keterangan di situs lelang.go.id.

Pemenang lelang harus memperbaiki mesin yang rusak dan beberapa kerusakan lainnya.

Untuk dokumen motor ini dilengkapi STNK dan BPKB.

Sementara waktu lelang RX-King ini akan dilaksanakan tanggal 29 Oktober 2024 mulai pukul 10.00 WIB.

RX-King tahun 2006 ini memang dikenal lebih ramah lingkungan karena pakai knalpot dengan peredam.

Baca Juga: STNK Diblokir Motor Terancam Bodong Kena Tilang ETLE Surat Tilang Dikirim ke Rumah Pemilik Kendaraan

Suara yang dihasilkan juga terbilang adem dibanding generasi RX-King sebelumnya.

Motor sport yang punya kapasitas tangki 9,5 liter ini bisa menempuh jarak sejauh 300 kilometer.

Buat yang berminat khusus warga Dumai bisa langsung mendaftar dan bawa pulang motor legendaris ini.

Jenis Barang
Kendaraan Bermotor
MOTOR YAMAHA RX KING
Bukti Kepemilikan
BPKB No: E No 3019477 D
07 Jun 2007
Uraian
MOTOR YAMAHA RX KING
Alamat: BADAN KEUANGAN DAERAH KABUPATEN SIAK
Nomor Polisi: BM 3533 S
Tahun: 2006
Warna: BIRU
Nomor Rangka: MH33KA0166K826377
Nomor Mesin: -

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular