Adu Harga Yamaha MX King 150 VS Honda Supra GTR 150 Pilihan Motor Bebek Kencang Buat yang Doyan Ngebut

Ardhana Adwitiya - Minggu, 27 Oktober 2024 | 10:50 WIB
Kolase GridOto
Ilustrasi Yamaha MX King 150 (kiri) dan Honda Supra GTR 150 (kanan).

Yamaha MX King 150 dengan mesin 150 cc SOHC 4-klep memiliki tenaga 15,15 dk/8.500 rpm dengan torsi 13,8 Nm/7.000 rpm.

Sedangkan Honda Supra GTR 150 tak mau kalah dengan mesin DOHC bertenaga 16,09 dk/9.000 rpm dengan torsi 14,6 Nm/6.500 rpm.

Keduanya juga sama-sama dibekali radiator sebagai penjaga suhu mesinnya.

MX King 150 tersedia dalam satu varian, sementara Supra GTR 150 punya dua varian yaitu Sporty dan Exclusive.

Dok. AHM
Honda Supra GTR 150.

Soal harga, Yamaha MX King 150 dijual Rp 26.780.000.

Sementara Honda Supra GTR 150 Sporty dibanderol Rp 25.915.000, dan Rp 26.165.000 untuk Supra GTR 150 Exclusive.

Harga-harga tersebut merupakan On The Road (OTR) Jakarta, diambil dari masing-masing website pabrikan per hari ini, Minggu (27/10/2024).

Antara dua motor bebek kencang ini, kamu pilih yang mana?

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular