Baca Juga: 2 Program Terbaru IMOS 2024 Enggak Cuma Pameran Motor Baru, Jangan Sampai Ketinggalan
Bandingkan dengan kapasitas tangki bensin Aerox yang hanya 5,5 liter.
Performa kloningan Yamaha Aerox ini masih belum bisa menyamai aslinya.
Mesin Yamaha Aerox bisa menghasilkan tenaga 11,3 kW di 8.000 rpm, Haojin SE505 ini powernya masih sedikit di bawahnya yakni di 10,5 kW di 8.500 rpm.
Torsi juga masih kalah, hanya 13,6 Nm di 6.000 rpm, sedangkan Aerox lebih unggul yaitu 13,9 Nm di 6.500 rpm.
Konsumsi BBM motor kembaran Aerox ini lumayan irit, hanya butuh 2,27 liter untuk tempuh jarak 100 Km.
Atau setara dengan 45,5 kilometer per liter bensin alias BBM.
Meski mirip, tapi headlamp Haojin SE505 sebenarnya beda dengan Aerox.
Kedua headlamp tampak lebih sipit, malah cenderung mirip Yamaha XMAX.
Meski begitu bagian tengah ke belakang memang harus diakui mirip banget Yamaha Aerox 155, pun peleknya.
KOMENTAR