"Awalnya saya lihat truk itu dikejar banyak orang, ada yang teriak 'kejar bang, ini abis tabrak lari', akhirnya saya ikut mengejar truk tersebut," ujar Alan dikutip dari tribunjakarta.
Sepanjang dirinya mengejar truk tersebut, Alan mengaku melihat banyak sekali korban yang bergelimpangan.
Alan mengatakan, segala cara dilakukan sopir truk tersebut, agar bisa lolos dari kejaran warga, salah satunya lawan arah.
"Dari Pasar Bengkok, truk itu mengarah ke Regency, sampe ke Cipondoh," ujar Alan.
"Sepanjang jalan, itu truk enggak mau berhenti, korban yang terkapar di jalan banyak sekali, motor dan mobil ditabrak sampai ada yang hancur," tambahnya.
Hingga akhirnya kata Alan, truk tersebut berhasil dihentikan warga, di Tugu Adipura, Kecamatan Tangerang.
"Abis nabrakin banyak pengendara, truk itu bisa dihentikan warga di Tugu Adipura, sopirnya juga sudah dibawa ke rumah sakit karena kena amukan warga," papar Alan.
Sementara warga lainnya, Revan (18) mengatakan peristiwa itu terjadi sekira pukul 15.30 WIB, Kamis (31/10)
Dirinya yang tengah berada di Kawasan Banjar Wijaya, sontak kaget setelah melihat truk kontainer, yang dikejar ratusan warga, di Jalan Raya Cipondoh.
Setelah itu, dia pun mencoba mengikuti rombongan warga untuk mengejar truk kontainer tersebut.
Source | : | TribunJakarta.com |
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR