Sama seperti V7 edisi spesial sebelumnya, spion terletak di ujung setang alias model bar end.
Moge ini juga dilengkapi emblem khusus di area setang bertuliskan 'Moto Guzzi V7 Stone Corsa'.
Urusan dapur pacu, terpasang mesin V-twin 90 derajat melintang kapasitas 853 cc berpendingin air.
Terdapat berbagai aksesori orisinal yang dirancang untuk menambah ganteng tampilan motor.
Untuk harga, Moto Guzzi V7 Stone Corsa dijual Rp 546.500.000 untuk On The Road (OTR) Jakarta.
Harganya setara 23 unit New Honda Scoopy 2024 tipe tertinggi yang sudah pakai kunci keyless Smart Key.
Sekedar info, New Honda Scoopy dengan Smart Key tersedia di varian Stylist dan Prestige, dengan harga Rp 23.330.000 OTR Jakarta.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR