Maling Motor Gasak Honda CBR 150 di Bengkulu Belasan Juta Rupiah Melayang Padahal Pakai Kunci Ganda

Galih Setiadi - Jumat, 15 November 2024 | 12:00 WIB
GridOto.com
Gambar ilustarsi maling motor.

MOTOR Plus-Online.com - Selalu waspada buat aksi maling motor yang masih berkeliaran hingga saat ini jangan sampai jadi korban dan mengalami kerugian.

Maling motor gasak Honda CBR 150 di Bengkulu belasan juta rupiah melayang padahal pakai kunci ganda namun tetap raib.

Nasib apes dialami salah satu mahasiswa Universitas Muhammadiyah dengan nama Usuf Baharudin (24).

Honda CBR 150 tahun 2015 warna merah dengan nomor polisi BD 6043 SJ miliknya dibawa kabur maling motor.

Kejadiannya dalam kondisi motor terparkir di depan teras kos di Hibrida 10 Kota Bengkulu.

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (14/11/2024) sekitar pukul 03.00 WIB.

Awalnya, mahasiswa itu pulang sekitar pukul 11.00 WIB dan memarkirkan motor di depan kosan.

Mengaku jarang memarkirkan di luar, Usuf bilang saat itu dalam kondisi capek sehingga tidak sempat memasukkan motornya.

Baca Juga: Maling Motor Tewas Diamuk Massa di Depok Baru Bisa Dipukuli Usai Jimat Kebal Dilepas

Baca Juga: Warga Bekasi Ngamuk Maling Motor Siang Bolong Dihajar, Diseret ke Selokan Lanjut Ditimpa Batu Sampai Tewas

"Kalau informasi warga itu tidak ada yang mengetahui, kalau mengenai suara itu tidak terdengar karena hujan deras malam itu," ungkap Usuf dikutip dari TribunBengkulu.com.

Meski begitu, ia sudah memasangkan kunci ganda pada motornya yang berupa kunci setang dan kontak ditambah dengan kunci cakram yang memakai gembok.

"Berikan kunci ganda ya, yang pertama keamanan itu bawaan pabrik kunci stang terus ada lok kunci dan kunci cakram," jelas Usuf.

Pagi sekitar pukul 05.00 WIB ia baru menyadari motornya sudah tidak ada dilokasi tempat terakhir diletakkannya.

"Jam 05.00 WIB itu saya sadar motor itu sudah tidak ada," ujar Usuf.

Akibatnya ia mengalami kerugian sebesar Rp 12.000.000 yang telah dilaporkannya kepihak kepolisian.


Artikel ini telah tayang di Tribunbengkulu.com dengan judul "Motor Mahasiswa di Kota Bengkulu Raib Dicuri Meski Sudah Gunakan Kunci Ganda"

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular