Baca Juga: Kenangan Terakhir MOTOR Plus dengan Hokky Krisdianto Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-25
Pemotor Honda Verza bernama Fatdlilah berusia 28 tahun mengalami luka-luka.
Fatdlilah mengalami luka pada kaki kanan, tangan kanan dan punggung tangan kiri.
Sementara Hokky Krisdianto mantan juara nasional Indoprix tahun 2008 ini lebih parah.
Almarhum mengalami luka robek lutut kaki kanan, luka kaki kanan, luka robek di bawah bibir bagian kiri, luka robek di bawah dagu kiri, luka pipi kiri, hematome mata kiri, nyeri dada kanan, luka dada kanan dan punggung kanan.
Kasus kecelakaan yang menewaskan Hokky Krisdianto mendapat perhatian dari riders expert, Dwijono Priatmadi S.Si.
Riders berusia 56 tahun ini sudah memiliki jam terbang selama 8.000 jam.
Perjalanan yang pernah dilakukan lelaki yang akrab disapa DJ ini saat melibas Medan-Sabang-Padang sejauh 2.200 Km pada tahun 2016.
Dwijono Priatmadi mencoba berbagi pengalaman dan pengetahuan seputar safety riding agar kejadian pada Hokky Krisdianto bisa dihindari atau tidak terulang lagi.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR