Wow Ada Motor Baru 2025 Tiruan Yamaha XMAX Sokbreker Upside Down dan Tabung Fitur Canggih Harga Murah Meriah

Galih Setiadi - Sabtu, 21 Desember 2024 | 13:39 WIB
Kolase 58moto.com
Tampak depan dan belakang Kagiva Tundra 250 2025, motor baru jiplakan Yamaha XMAX.

Baca Juga: Kronologi dan Kondisi Motor Yamaha XMAX Hokky Krisdianto Setelah Kecelakaan Bagian Depan Hancur

Bicara spesifikasinya, Kagiva Tundra 250 2025 menggunakan mesin 244 cc 1-silinder 4 katup dari Zongshen.

Power maksialnya berada di angka 24,5 dk/7.500 rpm, sedangkan torsi puncaknya 14,6 Nm/6.000 rpm dengan sistem transmisi Continuously Variable Transmission (CVT).

Dikutip dari 58moto.com, top speed atau kecepatan maksimalnya 120 km/jam.

Untuk konsumsi bensin, motor dengan bobot 165 kg ini tercatat 3,2 liter per 100 km.

Kalau dihitung-hitung, satu liter bensin bisa menempuh 31,25, atau 375 km jika bensin penuh yang memiliki kapasitas tangki 12 liter.

Di bagian roda, terdapat pelek yang dibalut ban 110/70-14 di depan dan 130/70-13 di belakang.

Sama seperti Yamaha XMAX, pengereman sudah cakram di bagian depan dan belakang.

58moto.com
Rem depan motor baru Kagiva Tundra 250 sudah cakram.

Perlu brother pahami, skutik baru ini hadir dengan dua versi, yakni standard dan high-end.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular