Lelang Motor Murah Honda Win Rp 600 Ribuan STNK dan BPKB Lengkap, Pajaknya Bikin Geleng-geleng

Galih Setiadi - Minggu, 26 Januari 2025 | 15:35 WIB
Kolase lelang.go.id
Tampilan motor murah Honda Win yang menjadi unit lelang Badan Keuangan Daerah Kabupaten Semarang.

MOTOR Plus-Online.com - Jelang akhir bulan, pas banget buat brother cari dan bawa pulang motor murah nih.

Lelang motor murah Honda Win Rp 600 ribuan STNK dan BPKB lengkap, pajaknya bikin geleng-geleng cuma segini.

Badan Keuangan Daerah Kabupaten Semarang melelang beberapa kendaraan yang terdiri dari mobil dan motor.

Pelaksanaan lelang melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Semarang.

Salah satu motor yang dilelang adalah Honda Win tahun 1996 warna hitam dengan nomor polisi H 6374 XC.

Nomor rangka motor Honda tersebut MH1HAB00TTK004767, sedangkan nomor mesinnya HABE1004298.

Melansir lelang.go.id, nilai limit alias harga awal motor tersebut mulai dari Rp 664 ribu.

Kelengkapan dokumen motor tersebut mulai dari Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).

Baca Juga: Buruan Sikat Motor Murah Honda BeAT Rp 3 Jutaan Ini, Kondisinya Bikin Tenang kalau Ada Razia Polisi

Baca Juga: Bukan Hoax Buka Harga Rp 800 Ribu Motor Murah Honda Mega Pro Lokasi di Semarang

Salah satu hal menarik dari motor murah tersebut, yaitu dari nominal pajaknya.

MOTOR Plus-Online mencoba ingin tahu besaran pajak motor yang satu ini, dengan memasukkan nomor polisi ke fitur 'Cek Pajak' di aplikasi New Sakpole.

Hasilnya, besaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) itu hanya Rp 17 ribu, denda Rp 2 ribu, Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ) Rp 35 ribu, denda SWDKLLJ Rp 16 ribu, sehingga totalnya Rp 70 ribu.

Tangkapan layar New Sakpole
Besaran pajak motor murah Honda Win.

Kalau tidak dikenakan denda, berarti totalnya hanya Rp 52 ribu, murah meriah untuk sekelas pajak motor tahunan.

Meski begitu, pajak terakhir baru dibayar pada 15 September 2024, walaupun masa akhir STNK-nya masih aktif hingga 15 September 2026.

Untuk mendapatkan motor yang pajaknya juga murah ini, brother mengikuti lelang, salah satu syaratnya membayar jaminan Rp 332 ribu, batas akhir 29 Januari 2025.

Lelang sudah berlangsung sejak 23 Januari, berlaku hingga 30 Januari 2025 pukul 10.00 WIB.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
DESA MINDAHAN
Jumat, 31 Jan 2025 , 16:54
mau beli motornya yang win 1996 masi ada
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular