(BACA JUGA: Bengis! Video Suzuki Hayabusa Asapi Ninja H2 di Trek Lurus, Saat Start Sudah Ketinggalan Jauh)
Menurutnya, selama ini dia menjual es secara manual dan hanya diaduk dengan menggunakan gelas lalu kemudian dicampur dengan es dan dimasukkan ke plastik.
"Ini impian saya punya blender jadi esnya enak dan bersih karena pakai gelas plastik, ada tutupnya juga," jelas perempuan yang sebelumnya berjualan kacang rebus tersebut.
Sri sendiri mengaku berjualan es dan makanan kecil sejak 5 tahun terakhir Bantuan yang diterima oleh Amirudin dan Sri Kasiyati berasal dari program baru pemerintah Kabupaten Banyuwangi " Kanggo Riko" yang dalam bahasa Indonesia berarti "Untuk Kamu".
Dalam program tersebut, Banyuwangi menggelontorkan dana penguatan ekonomi untuk 1.160 rumah tangga miskin (RTM) yang sedang merintis usaha atau berniat meningkatkan usahanya.
(BACA JUGA: Terbongkar, Nama Hayabusa Dipilih Suzuki Bukan Tanpa Sebab, Ini Alasan dan Artinya)
Per RTM mendapat Rp 2,5 juta, disesuaikan dengan kebutuhan usaha mereka.
"Jadi kita akan belikan alat dan kebutuhan sesuai dengan usaha mereka senilai 2,5 juta rupiah.
Jadi benar-benar bermanfaat untuk mereka agar bisa meningkatkan perekonomian," jelas Yusuf Widiatmoko, wakil bupati Banyuwangi.
Ia menambahkan, sasaran program Kanggo Riko adalah warga miskin, tetapi usia produktif, sehingga masih berpeluang memperbaiki perekonomiannya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR