Baca Juga : Kisah Tragis Odet Si Begal Sadis yang Ditembak Mati Polisi di Kampung Begal
Menurut Didik, tidak hanya pesan dari WhatsApp saja yang menimbulkan keresahan warga Solo dan sekitarnya, namun juga video aksi begal yang beredar di WhatsApp.
"Apalagi berita atau video yang tersebar juga melalui aplikasi pesan WhatsApp bahwa di Jakarta geng motor melakukan kekerasan, padahal videonya adalah kejadian yang sudah lama namun di-share ulang," ujar Didik.
Guna mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, masing-masing polisi telah melaksanakan patroli skala besar dari gabungan TNI, Polri, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).
Didik menyampaikan bahwa patroli skala besar ini untuk Polres Sukoharjo dilaksanakan pada tiap malam hari, pukul 21.00 WIB.
Baca Juga : Orang Kampung Begal Kasih Trik Aman Dari Begal Motor Jalanan
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Beredar Pesan agar Warga Solo Waspada Aksi "Gangster", Polisi Pastikan Hoaks
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR