Terbongkar, Ini Alasan Mengapa Torsi Motor Honda Terbaru Dibuat Besar-besar

Reyhan Firdaus - Senin, 29 Juli 2019 | 19:40 WIB
Otomotifnet
Ukuran boring Honda Genio

MOTOR Plus-online.com - Ada fenomena yang brother bisa perhatikan, dari motor-motor terbaru Honda.

Yaitu Honda ADV150 dan Honda Genio, yang baru diluncurkan beberapa pekan lalu.

Kalau brother simak, torsi mesin motor matic Honda ADV150, lebih besar dibanding basisnya yaitu Honda PCX.

Lalu torsi mesin Honda Genio, lebih besar dibanding Honda BeAT dan Scoopy, apa ya maksudnya?

Baca Juga: Kebayoran Lama Mencekam, Video Mitsubishi Pajero Kabur Usai Senggol Pemotor, Sopir Dihantam Kayu

Baca Juga: Tambora Mencekam, Gerombolan ABG Bonceng Tiga Tenteng Celurit, Langsung Lesu Saat Diciduk Polisi

Yuk kita perjelas, dari data spesifikasi yang dikeluarkan oleh Astra Honda Motor (AHM), torsi maksimum Honda ADV150 adalah 13,8 Nm / 6.500 rpm.

Sedangkan torsi maksimum Honda PCX 150, adalah 13,2 Nm pada 6.500 rpm.

Berarti ada selisih torsi maksimum Honda ADV150 dengan Honda PCX 150 sebesar 0,6 Nm.

AHM mengklaim, perbedaan torsi Honda ADV150 dengan Honda PCX 150 ada di beberapa ubahan berikut ini.

"Untuk settingan ECU sudah pasti berbeda, disetting untuk peningkatan torsi," buka Endro Sutarno, Technical Service Division PT AHM.

Selain ECU, yang membuat torsi Honda ADV150 lebih besar dari Honda PCX150 ada di box filter udara dan knalpot.

"Peningkatkan torsi Honda ADV150 di dapat dari bentuk box filter udara yang baru, lubang masuknya udara dari box filter juga beda sama Honda PCX 150," tukas Endro.

Sedangkan knalpotnya selain lebih tinggi, konstruksi sekat dalamnya juga berbeda.

Baca Juga: Video Satpam Sebar Ranjau Paku Berbuntut Panjang, Pihak Pom Bensin Malah Bilang Begini

Istimewa
Honda ADV 150

"Selain bentuknya yang lebih tinggi, sekat di dalamnya juga berbeda dengan Honda PCX 150, tujuannya untuk memaksimalkan gas buang," tambah pria ramah ini.

Alasan peningkatan torsi ini, karena secara konsep Honda ADV150 merupakan skutik adventure.

Sehingga dibutuhkan torsi lebih besar, agar akselerasi motor bisa lebih ringan saat melintas medan buruk.

Contoh lebih ekstrim, dilakukan Honda akan skutik retro Honda Genio.

Baca Juga: Kecelakaan Mengerikan Moge BMW S1000RR di Flyover, Korban Tewas Kepala Terlepas Akibat Hal Ini

Honda merubah karakter mesin eSP Honda Genio, dari diameter x langkahnya.

Mesin 110 cc Honda Genio, punya diameter piston 47 mm dan langkah 63,1 mm.

Sedangkan mesin 110 cc Honda BeAT dan Scoopy, punya ukuran piston 50 mm dan langkah 55,1 mm.

Perubahan di langkah piston agar semakin panjang, membuat torsi Honda Genio makin nendang.

Baca Juga: Malunya Bisa Seminggu, Sokbreker Belakang Merek 'Ohlins' Mendadak Copot, Pemilik Motor Curhat

Motor Plus/Reyhan
Mesin Honda Genio long stroke dan kompresi tinggi

Output tenaga Genio sendiri 8,87 dk/7.500 rpm, dengan torsi mencapai 9,3 Nm/5.500 rpm.

Sedangkan mesin 110cc yang dipakai Honda Scoopy dan BeAT, adalah 8,5 dk/7.500 rpm dengan torsi 9 Nm/6.500 rpm.

Perubahan ini dilakukan, karena Honda ingin membuat Genio punya tarikan yang responsif, namun juga mampu menghemat penggunaan bahan bakar.

Jadi terungkap kan, mengapa mesin motor matic Honda terbaru, sekarang fokus meningkatkan torsi.

Baca Juga: Miris! Seharga Rp 65 Juta Honda Monkey Hanya Bermesin Honda Supra, Ini Loh Buktinya

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular