Baca Juga: Tarif Baru Resmi Berlaku Hari Ini, Begini Reaksi Grab dan Gojek
Jumlah pada hari keempat operasi digelar mencapai 1.779 unit dengan jenis pelanggaran terbesar adalah melawan arus.
Sedangkan untuk mobil pribadi, pada hari keempat operasi digelar jumlah pelanggarannya hanya 149 unit.
Jenisnya terdiri dari penggunaan strobo sebanyak dua kendaraan, 46 menggunakan ponsel saat berkendara, dan 101 tak menggunakan sabuk pengaman.
Bila diakumulasi secara keseluruhan di luar dari tujuh jenis pelanggaran yang menjadi target, jumlah pelanggaran sepeda motor di hari keempat mencapai 4.781 unit.
Baca Juga: Kabar Kemunculan Yamaha Mio Generasi Baru Bikin Heboh, Banyak Ubahan Baru Selain Bodi
Sementara untuk mobil pribadi 1.566 unit, naik 40 persen di bandingkan data tahun lalu.
Pelanggaran lalu lintas yang dilakukan bus juga ikut mengalami kenaikan sebesar 248 persen di hari keempat dengan jumlah 367 pelanggaran.
Sedangkan mobil barang sebanyak 367 pelanggaran, naik 115 persen dibandingkan data Operasi Patuh Jaya 2018 lalu.
Operasi Patuh Jaya 2019 akan dihelat hingga 11 September 2019.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR