Sering Dibilang Berlebihan, Dua Fitur Yamaha All New NMAX Ini Justru Bikin Aman Saat Riding Hujan

Reyhan Firdaus - Senin, 30 Desember 2019 | 07:39 WIB
Youtube Yamaha Indonesia
Yamaha NMAX Connected punya fitur Traction Control System TCS

Terutama saat dipakai riding di musim hujan, dimana permukaan jalan bakalan licin.

Karena tergenang air, jalanan saat hujan yang licin beresiko bikin rider jatuh, terutama saat bermanuver atau mengerem mendadak.

Makanya, Yamaha dan banyak pabrikan lain memasang ABS dan TCS di banyak skutik mereka.

"Baik teknologi ABS maupun TCS keduanya bekerja untuk membantu pengendara agar motor tetap terkendali dalam kondisi tertentu," jelas Ridwan Arifin, Service Education PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Baca Juga: Harga Spare Part Fast Moving Yamaha All New NMAX Sudah Keluar, Mahalan Mana dengan NMAX Lama?

Istimewa
Yamaha NMAX 2020 sudah pakai kontrol traksi TCS

Dimulai dari ABS, yang berfungsi mengurangi kemungkinan rem mengunci saat mengerem mendadak.

Biar tuas ditarik secara penuh, rem dengan modul ABS akan mencegah terjadinya ban yang mengunci, dengan cara membuka-tutup rem secara cepat.

Karena itulah, rider tidak perlu takut mengerem mendadak saat jalanan basah atau licin, karena ban tidak akan mengunci yang beresiko membuat motor tergelincir.

Kalau fitur ABS berguna untuk membantu proses pengereman, TCS membantu proses akselerasi motor lebih halus.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Berapa Sih Sisa Bensin Saat Indikator Fuelmeter Yamaha NMAX Kedap-kedip?

Source : GridOto.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular