Selain mengubah kaki-kaki, bagian crankcase, CVT, sama mesin dikrom Nanda biar ngebling-bling.
Nanda juga merombak headlamp LED original dengan pemasangan projie (proyektor).
"Headlampnya saya pasangin projie dari AES," kata Nanda.
"Saya coak rumah headlampnya biar projienya bisa masuk," tambah Nanda.
Baca Juga: Ini Motor Baru Honda Lawan Yamaha NMAX dan Aerox 155, Mesin dan Fiturnya Lebih Mewah?
Untuk menggendong kaki-kakinya, Nanda juga melakukan ubahan di mesin Aerox miliknya.
"Biar ngga lemot ketika dipakai riding, mesinnya sudah saya porting polish,"
"Nah di CVT, saya otak atik derajat pulley, lalu ganti roller 10 gram,"
"Per CVT-nya ganti pakai Honda PCX CBU, throttle body juga saya gedein di tuner," katanya.
Baca Juga: Demam Pasang Pelek Ring 12 Ramai Dilakukan Pemilik Yamaha NMAX dan Aerox 155, Segini Harga Peleknya
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR