Padahal kalau dibedah lebih dalam, tidak ada alasan logis yang menjadi dasarnya.
da anggapan bahwa lebih baik mengisi bahan bakar itu sebaiknya pagi hari agar bisa dapat BBM lebih banyak ketimbang di siang hari.
Begini, jumlah bahan bakar yang dikeluarkan fuel dispenser di SPBU akan selalu sama setiap saat.
Bila isi 1 liter, ya keluarnya 1 liter, entah itu malam, pagi atau siang.
Namun, BBM punya sifat yang unik dan sensitif terhadap perubahan temperatur.
Bila suhu udaranya dingin ia akan menyusut atau menjadi lebih padat sedang bila panas ia akan mengembang.
“Mengisi bahan bakar di pagi hari itu sebenarnya volumenya akan menyusut, tapi berat jenis atau densitasnya lebih banyak,” jelas Tri Yuswidjajanto, Ahli Konversi Energi Fakultas Teknik dan Dirgantara Institut Teknologi Bandung.
Source | : | Kompas.com,GridOto.com,MyPertamina |
Penulis | : | M Aziz Atthoriq |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR