Setelah itu, bagian suspensi depan upside down berikut segitiga Yamaha Byson terpasang di area depan.
Roda depannya pakai pelek Rossi tipe spoke dengan ukuran ban depan 100/80 - 14 dari Zeneos.
Kaliper rem depan pilih pakai TDR 2P, dikombinasikan dengan cakram variasi aftermarket untuk Kawasaki Ninja.
Biar kesan supermoto muncul, setang Yamaha Vixion yang lumayan lebar dipasang sebagai kemudi utama.
Pindah ke bagian belakang, sebuah swing arm super track Yamaha Vixion yang telah dipasang motor listrik menjadi pilihan untuk Solid-1 ini.
Swing arm tersebut dikombinasikan dengan sokbreker plus arm relay milik Yamaha Vixion juga.
Khusus pelek belakang berukuran 12 inci dengan dibalut ban FDR berukuran 110/90 - 12.
Baterai untuk motor listrik ini diletakkan di bagian rangka tengah, sama seperti posisi tangki bahan bakar pada umumnya.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR