Fakta Bikers Gak Pernah Berhasil Dapat Bantuan Pemerintah Rp 3,55 Juta

Joni Lono Mulia - Kamis, 4 Maret 2021 | 07:30 WIB
Tribunnews
Ilustrasi uang bantuan pemerintah

Sebagaimana diungkapkan oleh pemilik akun Facebook Agus Mccalisster di grup Facebook INFO KARTU PRAKERJA & LOWONGAN KERJA, (1/3/2021).

"Sedih rasanya akun gagal terus dri G-1 sampe G-12," tulis Agus.

Masih di grup yang sama, ada satu warganet yang menanyakan apakah ada pendaftar dari gelombang 1 hingga 12 ini yang belum lolos Kartu Prakerja.

"Ada gak disini yg udah daftar dari gelombang 1,2,3 atau lebih tapi sampai gelombang 12 blom lolos juga?," tulis akun Ipang.

Unggahan Ipang itu disukai oleh 327 warganet lain dan dikomentari 86 kali.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Uang Bantuan Rp 2,4 Juta Maret 2021, Daftar Pakai KTP

Lalu, bagaimana tanggapan pelaksana program Kartu Prakerja dengan keluhan itu?

Pelaksana Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu menjelaskan program Kartu Prakerja sejak gelombang 1 hingga 12 selalu menerima pendaftar yang jauh melebihi kuota.

"Pendaftar yang jauh melebihi kuota, bisa mencapai 10 kali dari kuota yang tersedia," ujar Louisa Tuhatu dihubungi Kompas.com, (2/3/2021).

Sementara itu, mengenai proses seleksi semuanya dilakukan otomatis menggunakan sistem tanpa intervensi manusia.

"Kami hanya membuatkan parameter penyaringan untuk melihat kelayakan pendaftar," tambahnya.

Baca Juga: 3 Bantuan Segera Cair Bulan Maret Ini, Siapkan KK dan KTP Syarat Dapat Bantuan

Source : kompas
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular