Asyik, Akhirnya Bikers Disabilitas Bisa Punya SIM D Tanpa Kecuali

Yuka Samudera - Kamis, 18 Maret 2021 | 08:35 WIB
Dok. Humas Pemkot Semarang
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi (tengah) menandatangani MoU dengan Polrestabes Semarang terkait SIM D untuk bikers disabilitas.

Baca Juga: Mau Bikin Dan Perpanjang SIM Jangan Sampe Ketipu Calo, Segini Biayanya

Hendi menambahkan, penyerahan SIM D ini tetap melalui tahap seleksi, baik seleksi teori maupun seleksi praktik.

“Dari 15 yang mendaftar, yang dinyatakan lulus dan mendapat SIM ada 10. Artinya, (SIM D) benar-benar mengedepankan sisi profesionalisme,” kata Hendi.

Ia berharap, dengan adanya SIM D, bikers disabilitas yang selama ini berkendara dengan motor roda tiga dapat lebih tenang, karena gak akan kena tilang lagi brother.

“Insya Allah, mereka dapat berkendara dengan tenang dan tentu saja tidak hanya untuk dirinya namun juga pengendara yang lain,” kata Hendi.

Baca Juga: Biker Difabel Makin Eksis, Ada Yang Off Road Pakai Yamaha NMAX Tiga Roda

Hendi mengatakan, agenda pemberian SIM D ini juga menjadi sarana untuk memberikan informasi kepada warga penyandang disabilitas di Kota Semarang,

Nah untuk mendapatkan SIM D tersebut, bikers disabilitas harus melaksanakan tes teori dan tes praktik terlebih dahulu.

Mantap deh, akhirnya teman-teman bikers disabilitas di Semarang bisa tenang ketika riding di jalan!

 

Source : Kompas.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular