Baca Juga: Biar STNK Gak Diblokir Karena Tilang Elektronik, Segera Lakukan Ini
"Ke depan INCAR diupayakan akan ada di 38 daerah untuk mendukung ETLE," lanjutnya.
Di Jawa Timur sendiri ternyata belum semua daerah memasang kamera tilang elektronik untuk mendukung penerapan ETLE.
Diketahui baru tujuh daerah di Jawa Timur yang memasang kamera tilang elektronik.
Dari jumlah itu, Surabaya merupakan kota terbanyak yang terpasang kamera tilang elektronik.
Baca Juga: Awas, Tilang Elektronik Incar 10 Pelanggaran, Ratusan Kamera Disebar
Sebagai rinciannya, 39 titik kamera tilang elektronik di Surabaya, tiga di Sidoarjo, empat titik Kota Madiun, dan lima titik di Kabupaten Gresik.
Selanjutnya ada dua titik di Kabupaten Lamongan, dan masing-masing satu titik di Kota Batu dan Kabupaten Tulungagung.
"Dari 55 titik yang ada, Surabaya paling banyak karena kota besar. Selanjutnya akan dilengkapi bertahap di semua daerah di Jatim," kata Latif.
Kamera ETLE yang sudah terpasang punya kemampuan menangkap pelat nomor kendaraan pelanggar lalu lintas.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR