Pakai E-KTP dan KK Bantuan Pemerintah Rp 3,55 Juta Cair Ditambah Lowongan Kerja, Tunggu Apa Lagi

Ardhana Adwitiya - Senin, 9 Agustus 2021 | 18:15 WIB
Kolase Kompas
Pakai E-KTP dan KK, bantuan pemerintah Rp 3,55 juta cair ditambah bonus dapet lowongan kerja baru, bikers tunggu apa lagi

Perjalanan mereka tidak berhenti pada pelatihan saja, tetapi ada tindak lanjut yang tidak dimiliki mitra lain.

"Platform Karier.mu tersedia di web dan aplikasi yang mempermudah para pengguna untuk menyelesaikan pelatihan dan dapat diakses oleh penerima program Kartu Prakerja dengan waktu yang fleksibel. Kami siap membantu peserta selama 24 jam," tutur Radinka.

Kompetensi yang paling banyak berkembang dari para penerima Kartu Prakerja antara lain adalah tingkat kemandirianndan orientasi pada tindakan yang akan menjadi penting sebagai bekal para pengguna pelatihan.

Selain itu, penerima Kartu Prakerja juga mendapat berbagai fasilitas seperti fleksibilitas program yang memungkinkan penerima Kartu Prakerja untuk belajar di mana saja dan kapan saja.

Baca Juga: Pakai KTP Cek Penerima Bantuan Rp 1,2 Juta Secara online, Ini Cara Mencairkan Uang Tanpa Antre

Serta fasilitator berpengalaman, serta platform aplikasi digital untuk belajar yang efektif dan materi yang beragam.

"Kami juga memiliki beberapa mitra Kartu Prakerja di berbagai kota, antara lain yec.co.id (Yogyakarta), Founderplus (Depok), LKP LEAP (Surabaya), LA Language Academy (Yogya), Sekolah Vokasi IPB (Bogor), LKP Karya Jelita (Bandung), yang tersedia di platform prakerja.karier.mu dan mitra-mitra lain yang jumlahnya akan terus bertambah di 2021 ini,” pungkas Radinka.

Penerima Kartu Prakerja yang mengambil pelatihan di Karier.mu akan mendapatkan sertifikat setelah selesai mengikuti pelatihan.

Selain itu bisa memanfaatkan fasilitas diskusi dengan metode personalisasi melalui fitur Tanya.mu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kartu Prakerja Gelombang 18 Akan Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya" dan Tribunnews.com dengan judul Alumni Program Kartu Prakerja Dapat Layanan yang Terhubung Lowongan Kerja

Source : Kompas.com,Tribunnews.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular