Risma melanjutkan, program bantuan yang termask dalam bansos regular yakni Program Keluarga Harapan (PKH) dan bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) serta atau Kartu Sembako.
“PKH dan BPNT terus berjalan baik ada atau tidak ada pandemi. Karena memang dimasukdkan untuk penanganan kemiskinan dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) unggul,” sebut Risma melalui keterangan pers.
Bahkan, Kemensos sudah menganggarkan Rp 28,7 triliun untuk melanjutkan PKH pada 2021 dengan target 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
PKH akan disalurkan dalam empat tahap dan diberikan setiap tiga bulan sekali, yakni Januari, April, Juli dan Oktober 2021.
Penyaluran PKH ini disalurkan lewat Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) yang terdiri dari BRI, BNI, BRI, dan BTN.
Berbeda dengan BPNT 2021, Kemensos telah menganggarkan Rp 45,12 triliun dengan target 18,8 juta KPM.
Penyaluran BPNT akan dilakukan setiap bulan mulai Januari hingga Desember 2021 melalui Himbara.
Bukan hanya itu, Risma juga memaparkan indeks BPNT yang ditetapkan adalah Rp 200 ribu per bulan.
Source | : | Fame.grid.id |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR