Ramai Soal Harga Pertamax Naik Rp 16 Ribu Per Liter, Pertamina Langsung Bereaksi

Ahmad Ridho - Kamis, 31 Maret 2022 | 16:04 WIB
Dok. GridOto.com
Heboh soal rencana kenaikan harga Pertamax jadi Rp 16 ribu per liter, pihak Pertamina langsung bilang begini.

Selain itu, akun di grup Facebook ini juga menuliskan hal yang sama.

Disebutkan bahwa Pertamax akan naik menjadi Rp 16.000.

"Bangun2 disambut berita pertamax naik jadi 16 ribu. paling bisa emang nih pemrentah bikin warga happy," demikian tulis pemilik akun.

Apakah Pertamax akan naik harga jadi Rp 16.000 mulai 1 April 2022?

Vice President (VP) Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fajriyah Usman mengungkapkan, pihaknya masih mengkaji terkait rencana kenaikan harga Pertamax.

"Pertamina masih melakukan kajian mengenai hal tersebut," ujar Fajriyah, saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (31/3/2022) siang.

Pada kesempatan ini, Fajriyah membeberkan bahwa konsumsi Pertamax hanya 14 persen dari total konsumsi BBM Pertamina.

Sementara itu, Pertamax Turbo hingga Dexlite, tingkat konsumsinya hanya 3 persen.

Baca Juga: Harga Pertamax Akan Naik Dalam Waktu Dekat, Begini Komentar Erick Thohir

"Konsumsi BBM non-subsidi jenis Pertamax volume konsumsinya sekitar 14 persen, sedangkan non-subsidi lainnya Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite hanya 3 persen," ujar dia.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular