Teknologi Nikuba Klaim 1 liter Air Bisa Tempuh 460 km, Pakar ITB Beberkan Hitungan Ilmiahnya

Hendra,Erwan Hartawan - Kamis, 26 Mei 2022 | 15:30 WIB
Kolase Youtube
Nikuba klaim hanya butuh 1 liter bisa tempuh 460 Km

Artinya kebutuhan energi untuk menempuh jarak 460 km adalah (120 kg + 80 kg) X 9,8 m/s2 X 0,45 X 460.

Alhasil kebutuhan energinya mencapai 406 MJ.

Pak Yus menambahkan konsumsi bahan bakar punya rumus yakni kebutuhan energi dibagi nilai kalor bensin yakni 406 MJ dibagi 40 MJ/KG hasilnya adalah 10,15 kg atau sekitar 12,7 liter.

Sehingga dari hitungan tersebut untuk menempuh jarak 460 km membutuhkan 12,7 liter.

Atau jika lebih rinci 1 liter hanya dapat menempuh 36 km saja.

Sementara jika Kawasaki KLX 150 punya hitungan yang berbeda.

Untuk Nilai Kalor Hidrogen (H2) adalah 130 MJ/kg, sementara massa jenis H2 adalah 0,05 kg/m³ atau 0,00005 kg/L.

Baca Juga: Nikuba Alat Ubah Air Jadi BBM, Guru Besar ITB Kasih Catatan 3 Hal Ini

Artinya kebutuhan H2 untuk jarak tempuh 460 km adalah 406 MJ dibagi 130 MJ/kg yakni 3,12 kg H2.

Dari massa enis H2 sebesar 0,00005 kg/L maka kebutuhan H2 untuk jarak tersebut adalah 3,12 kg dibagi 0,00005 kg/L yakni 62.500 liter.

Source : GridOto.com
Penulis : Hendra
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular