Harga Pertalite Naik Jadi Rp 10.000, Spesialis Pembuat Mesin SPBU Mini Kena Imbasnya

Ardhana Adwitiya - Kamis, 15 September 2022 | 19:05 WIB
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
Ilustrasi pom bensin mini. Perajin mesin pom bensin mini atau SPBU mini kena dampak harga Pertalite naik.

MOTOR Plus-online.com - Harga Pertalite naik jadi Rp 10.000 per liter, spesialis pembuat mesin SPBU mini atau pom bensin mini juga kena imbasnya.

Harga Pertalite naik masih jadi perbincangan hangat di tengah masyarakat.

Enggak cuma pemotor, harga Pertalite naik juga berdampak ke perajin mesin pom bensin mini atau SPBU mini.

Salah satu spesialis pembuat mesin SPBU mini itu berlokasi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Harga Pertalite naik mengakibatkan biaya produksi dan distribusi melonjak drastis.

Ditambah harga bahan baku juga ikut naik.

Meski begitu, perajin belum berani menaikkan harga jual mesin SPBU mini mereka.

Ahmad Ridwan (34) seorang pemilik bengkel mesin SPBU mini mengatakan, biaya produksi melonjak menyusul kenaikan pada sejumlah bahan baku.

Baca Juga: Ramai Harga Pertalite Naik Jadi Rp 10 Ribu Per Liter, Harga Motor Baru Naik Juga?

"Terutama harga cat dan besi, ya. Naiknya bisa 25 hingga 30 persen," kata Ridwan dikutip dari Kompas.com, Kamis (15/9/2022).

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular