Sementara itu gratisan dan diskon juga ditebar di program pemutihan pajak motor 2023 di Jambi.
Dikutip dari akun Instagram @samsat.kota.jambi, diskon dan gratisan juga diberikan untuk penunggak pajak motor.
Lihat postingan ini di Instagram
"Diskon Pajak Raih Untung Apresiasi Gubernur Jambi" demikian keterangan di akun Instagram tersebut.
Pemutihan pajak motor di Jambi sudah dimulai sejak 6 Januari 2023 dan berakhir pada 6 April 2023 mendatang.
Berikut ini diskon dan gratisan yang diberikan Pemprov Jambi:
1. Diskon pokok pajak kendaraan bermotor (PKB)
2. Gratis denda pajak kendaraan bermotor (PKB)
Baca Juga: Pemutihan Pajak Motor 2023 Bikin Girang, Pajak Mati Lebih dari 3 Tahun Cukup Bayar 3 Tahun
3. Gratis pokok dan denda BBNKB II termasuk kendaraan lelang
Pembayaran tahunan PKB bisa melalui:
1. Samsat induk wilayah kabupaten/ kota, Pos Samsat Thehok, Gerai Samsat (WTC, Transmart dan Jamtos), mall, pelayanan publik, ATM, Bank, 9 Jambi Mobile Banking, Pos Pelayanan Samsat di seluruh Provinsi Jambi.
Program pembebasan tidak berlaku untuk:
Pokok BBN I (kendaraan baru), ganti mesin, ubah bentuk serta mutasi ke luar Provinsi, PNBP pengurusan STNK, TNKB, BPKB, mutasi keluar, STCK, TCKB, nomor pilihan mobil (roda 4) dan SWDKLLJ.
Buruan ke Samsat terdekat, gratis dan banyak diskon mengurus pemutihan pajak motor 2023 cuma di Sulbar dan Jambi.
Source | : | Instagram @bpkpdsulbar,Instagram @samsat.kota.jambi |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR