Francesco Bagnaia jadi pembalap MotoGP Italia pertama dalam sejarah era MotoGP 4-Tak berani pakai nomor start 1.
Francesco Bagnaia malah lebih berani daripada gurunya Valentino Rossi yang emoh untuk memakai nomor start 1 selama karier balapnya di MotoGP.
"Saya selalu senang lihat ada pembalap yang pakai nomor start 1 karena untuk bisa memasangnya harus berpredikat juara dunia," beber Francesco Bagnaia.
"Saya pilih pakai nomor start 1 karena saya berhak memakainya dan bertekad untuk bisa terus memakainya di musim-musim selanjutnya," imbuh Pecco panggilan akrab Francesco Bagnaia.
Nah, Francesco Bagnaia jika berhasil jadi juara dunia MotoGP 2023 berarti bikin rekor baru.
Francesco Bagnaia akan jadi pembalap pertama di era MotoGP 4-Tak yang pakai nomor start 1 mempertahankan titel juara dunianya.
Beraninya Francesco Bagnaia pakai nomor start 1 di MotoGP 2023 bikin penasaran fanatikan MotoGP.
Kira-kira Francesco Bagnaia bisa mempertahankan predikat juara dunia MotoGP 2022 di tahun 2023 atau malah bernasib seperti 3 pembalap sebelumnya yang pernah pakai nomor start 1?
Untuk itu jangan lewatkan MotoGP 2023 setiap rondenya mulain Maret hingga November mendatang.
Baca Juga: Bisa Apa Di MotoGP 2023 Pembalap Italia Di Skuat Italia Naik Motor MotoGP Italia
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR