Ia memilih motor baru Honda BeAT Street seharga Rp 20 juta.
"Jadi saya bayar Rp 13 juta, sisanya saya angsur Rp 800 ribu per bulan selama satu tahun," terang Darwis.
2. Guru honorer di Tegal beli Honda Vario 125
Nadiah Yasmin (36) guru honorer SD swasta di Kota Tegal beli motor Honda Vario 125 menggunakan uang koin Rp 500 dan Rp 1000.
Selama 2,5 tahun Nadiah mengumpulkan uang koin, hingga akhirnya bisa membeli motor matic Honda seharga Rp 25 juta itu.
Wanita yang akrab disapa Diah itu dibantu sang suami untuk membawa uang receh ke Diler Honda Naga Mas Kota Tegal, Jawa Tengah, Kamis (7/12/2023).
Karena uang receh yang dibawa sangat banyak, otomatis para pegawai diler langsung sibuk menghitung.
Baca Juga: Duit Logam Rp500 Dijual Puluhan Juta Pihak Peruri Ungkap Biaya Produksi Logam Seperti Emas Tersebut
Adapun uang koin yang dikumpulkan Diah pecahan Rp 500 dan Rp 1.000.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR