Agak Laen Modifikasi Motor Vespa GT 200 Kustom Body Pasang Turbo Jadi Full Racing

Ardhana Adwitiya - Selasa, 30 April 2024 | 17:00 WIB
John Jackson
Modifikasi motor Vespa GT 200 gaya full racing.

MOTOR Plus-online.com - Vespa GT 200 merupakan pendahulu dari GTS 300 yang dijual saat ini.

Meski populasinya sedikit di Indonesia, GT 200 ternyata banyak beredar di luar negeri.

Menolak standaran, Adam Eldridge, desainer Python Lair Designs asal Austin, Texas, Amerika Serikat membuat modifikasi motor Vespa GT 200 bergaya racing.

Sejatinya motor matic tahun 2003 itu milik Guido DeVita, petrolhead berusia 70 tahun yang hobi mobil dan motor.

Karena Eldridge dan DeVita sempat bekerja dalam beberapa proyek, mereka pun kembali berkolaborasi dalam modifikasi Vespa kustom ini.

Adam Eldridge diberi kebebasan untuk merombak Vespa GT 200 2003.

Pekerjaan diawali dengan melepas semua body alias sasis monokok GT 200.

Sehingga hanya tersisa mesin, fork depan dan roda.

Baca Juga: Modifikasi Motor Vespa S 150 Karya Vespuci Bandung Pasang Aksen Kayu Tampilan Jadi Elegan

John Jackson
Body full kustom terbuat dari plat aluminium.

Namun sebelumnya dia mengukur setiap inci body bawaan dan memasukkannya ke dalam software 3D SolidWorks untuk merancang sasis baru.

Setelah rangka baru dibuat, Eldridge mulai membentuk body Vespa dari plat aluminium.

Body kustom terdiri dari empat bagian di dalam dan lima bagian di luar, dengan struktur sasis khusus yang menopang bagian belakang bodi.

Setiap bagian dibuat dengan tangan menggunakan palu, karung pasir dan las TIG.

John Jackson
Upgrade mesin Vespa GT 200 dengan pemasangan turbo.

Setelah body kustom selesai, Vespa matic bermesin 198 cc itu dipasangi turbo.

"Rekayasa pemasangan dan perpipaan turbo menghadirkan tantangan tersendiri,” kata Adam Eldridge dikutip dari Bikeexif.com.

"Khususnya dalam menyambungkan ke sektor penggerak (girboks dan CVT)," lanjutnya

"Penggunaan selang pesawat untuk intake turbo diperlukan untuk mengimbangi pergerakan suspensi belakang," tambahnya.

Baca Juga: Modifikasi Motor Benelli Patagonian Eagle Keren Gaya Skinny Chopper Modal Rp 40 Jutaan

"Pertimbangan yang cermat diberikan pada desain yang menghubungkan sistem utama ke mesin, memastikan sistem tersebut dapat bergerak bersama dengan unit penggerak," sambung Eldridge.

Ia juga memasang regulator PSI rendah, lift pump dan ECU baru.

Lalu tangki bahan bakar yang dibuat khusus, tempat aki bersembunyi di bawah jok dan modifikasi besar pada sistem radiator.

John Jackson
Jok kustom single seat dan terdapat kotak aki di bawahnya.

Selanjutnya, Eldridge melakukan beberapa upgrade pada girboks untuk mengimbangi peningkatan output tenaga dan torsi.

Kaliper rem Frando terpasang di kedua roda, bersama dengan sokbreker Bitubo dan ban Pirelli Diablo Scooter.

Geser ke area kokpit, disematkan satu set setang Piaggio vintage yang banyak dimodifikasi.

John Jackson
Tampilan area kokpit Vespa GT 200 kustom.

Saklar dan lampu sein di ujung setang lansiran Motogadget, serta spidometer berbentuk bulat dan handgrip aftermarket.

Tuas rem di setang hilang, dipindahkan ke dek sehingga pengoperasiannya menggunakan pedal kaki.

Motor kustom ini tidak memiliki lampu, serta terpasang sepatbor depan model scally yang meningkatkan kesan racing.

Menurut brother gimana modifikasi motor Vespa GT 200 ini?

John Jackson
Modifikasi motor Vespa GT 200 karya Adam Eldridge dari Python Lair Designs.

Data modifikasi

Motor: Vespa GT 200 2003
Mesin: Pasang turbo, ECU baru, lift pump, dan upgrade girboks
Body: kustom
Kaliper: Frando
Sokbreker: Bitubo
Ban: Pirelli Diablo Scooter
Setang: Piaggio
Saklar: Motogadget
Lampu sein: Motogadget
Spidometer: aftermarket
Handgrip: aftermarket
Jok: kustom

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular