Modifikasi Motor Listrik BRT Untuk Balap Libas Sentul Kecil Kurang dari 1 Menit

Ardhana Adwitiya - Sabtu, 22 Juni 2024 | 10:10 WIB
Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Modifikasi motor listrik untuk balap garapan BRT.

Satu baterai diletakkan di bawah jok dan satu lagi di dek tengah.

Di bawah jok juga terdapat switch cut-off dan pemutus aliran listrik otomatis.

Tujuannya agar ketika motor jatuh maka aliran listrik dari baterai ke dinamo putus dengan sendirinya.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Baterai juga terpasang di bawah jok, serta ada pengaman kill switch baterai.

Hal ini termasuk dalam faktor keamanan dan keselamatan pembalap di lintasan.

Lampu-lampu standar motor juga hilang.

Dipasang Heat Sink di area headlamp motor sebagai pendingin controller.

Beberapa sparepart aftermarket penunjang balap juga dipasang.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Area headlamp dipasang heat sink untuk pendingin controller.

Seperti sokbreker lansiran YYS dan master rem merek Nissin.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular