Honda Revo 100 motor kelas murah atau entry level dan merupakan generasi penerus dari model Honda Supra Fit.
Menggunakan mesin C Series lungsuran dari Honda Supra X 100 yang dikenal simpel dan jadi mesin sejuta umat.
Pada masa-masa pra peluncuran hingga beberapa bulan pertama setelah launching, banyak nada sinis yang menyepelekan Honda Revo.
Miskin teknologi, gegabah, motor anak smp hingga sampai ada yang memplesetkan Honda Revo menjadi Honda Evo (Evolution, perubahan lambat).
Baca Juga: Update Harga Motor Bebek Honda Terbaru Januari 2020, Mulai Rp 14 Jutaan Bro!
Pada masa tersebut juga banyak sekali orang yang memperkirakan Honda Revo akan menjadi produk yang gagal.
Alasannya, Honda Revo hampir sama sekali tidak menawarkan teknologi baru, hanya facelift tampang, ganti baju dari generasi Honda Supra.
Kapasitas mesin Honda Revo pun dianggap terlalu pas-pasan, hanya 100 cc.
Mereka bilang paling-paling hanya berguna untuk ibu-ibu untuk belanja ke pasar.
Baca Juga: Update Harga Motor Bebek Honda Terbaru Januari 2020, Mulai Rp 14 Jutaan Bro!
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | M Aziz Atthoriq |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR